Mahasiswa Cruise Membuat Dua Hidangan ala Cruise


Mahasiswa Cruise Membuat Dua Hidangan ala Cruise




Mahasiswa kelas A ditahun ketiganya kali, mereka akan mempelajari perkuliahan dalam jurusan  Cruise atau Kapal Pesiar. Materi perkuliahan Cruise yang diberikan masih dalam konteks memasak dan pengetahuan business knowledge, F&B service, dalam dunia cruise seperti apa. Hanya saja jenis hidangan yang dibuat berbeda dari resep biasanya.
Bersama Chef Denny Thomas, Dosen Kuliner yang pernah bekerja di kapal pesiar, memberikan pengalamanya kepada 16 mahasiswanya. Rabu, 29 Januari 2020, lalu mereka mempraktikkan dua hidangan ala cruise, Mousseline Served with Pikled Shallot and 1000’s Island dan Grilled Fish Served with Seared Pear Mushroom Paste and Potato Quenelle. 





Diawal praktiknya, Chef Thomas menjelaskan sedikit materinya tentang bahan yang digunakan hingga teknik yang dipakai dalam proses buatanya. Setelah itu, masing-masing mahsiswa mengambil bahan dan mengolahnya, fillet ikan kakap merah dan ayam sebagai bahan utamanya. 






Perlu diketahui, hidangan dibuat mahasiswa cruise masih terbilang jarang dijumpai oleh masyarakat umum. Selain bahan yang digunakan cukup mahal, kedua hidangan tersebut dibandrol dengan harga mahal.  










 
Seperti resep yang dibuat oleh mahasiswa asli Surabaya, Timothy, Grilled Fish Served with Seared Pear Mushroom Paste and Potato Quenelle. Ia memanggang fillet ikan kakap merah menggunakan wajan anti lengket agar kulit ikan tidak hancur. Dengan rasa percaya diri ia memasaknya hingga berwarna kuning kecokelatan. Lalu dihidangkan dengan irisan buah pear yang dimasak dengan gula merah dan margarin. Rasa unik yang dihasilkannya pun begitu menarik dan dihias ala hidangan mewah.










Begitupun dengan hidangan keduanya, Mousseline Served with Pikled Shallot and 1000’s Island. Mahasiswa yang kebagian membuatnya, menampilkan berbagai tatanan dish di atas piring sajinya.











Kemudian Chef Thomas, memberikan intruksi untuk segera mengumpulkan hasil karya mahasiswanya  ini di atas meja penilaian. Barisan kedua hidangan ini terlihat begitu lezat dan mewah.*Slv

Komentar