Pastel Dan Panada, Rupa Sama Namun Beda Rasa


Pastel Dan Panada, Rupa Sama Namun Beda Rasa





Kalian pasti tahu kue tradisional yang bernama pastel, kue gurih dengan isian aneka sayuran, mie, telur dan cincangan ayam kemudian salah satu sisi kulitnya dipilin. Juga memiliki tekstur kulit yang krispi saat digigit, menjadikan kue ini kue favorit dikalangan pecinta kue Tradisional.






Perlu diketahui, ada satu kue yang penampilanya hampir sama dengan Pastel yakni panada. Panada merupakan kue jadul yang berasal dari manado, berisikan suwiran ikan berbumbu kemudian dibentuk seperti Pastel. Panada dan pastel ini sangat berbeda dari segi teknik pengolahan dan rasa. 





Karena alasan inilah, di kelas Trestelle Accademia Pasticceria mempelajari dua jajanan Tradisional gurih tersebut. pengetahuan teknik serta perbedaan antara satu sama lain dijelaskan terlebih dahulu oleh dosen pengajar Chef Fitri. kemudian barulah para mahasiswanya mempraktikan nya secara individu.









Pertama mereka membuat isian terlebih dahulu seperti yang dilakukan dua mahasiswa, Harum dan Nissa. Meskipun sama-sama membuat Pastel, mereka berdua tetap membuat isian sendiri-sendiri. Dari memotong sayuran hingga memberikan seasoning, mereka harus menggunakan insting yang pas agar isian enak saat dirasakan. 












Sama halnya dengan pembuatan Panada, meskipun menggunakan resep yang sama, bentuk yang dihasilkan tiap mahasiswa berbeda. Pada awalnya Chef Fitri member contoh bagaimana membentuk kulit pastel dan panada yang benar. Kemudian mereka mempraktikannya dibawah bimbingan Chef berhijab tersebut. 







Setelah semua Panada dan Pastel dibentuk, kemudian mereka menyiapkan wajan berisikan minyak untuk menggoreng. Satu per satu Pastel dan Panada dogoreng dengan api sedang oleh mereka hingga berwarna kuning kecokelatan. 








Lalu disajikan dalam piring saji yang sudah berhias saus tomat, potongan tomat ceri dan parsley segar. Chef Fitri juga menyempatkan diri untuk memberikan evaluasi produk kepada mahasiswanya setelah praktik.

Komentar