Puding Kreasi Mahasiswa Pastry Tampil Moderen


Puding Kreasi Mahasiswa Pastry Tampil Moderen


 

Dihari terakhir materi perkuliahan Pastry, para mahasiswa Akademi Pariwisata Majapahit mempelajari produk hot & cold pudding. Tidak seperti puding pada umumnya, mereka diberikan tiga kreasi dari resep puding, Soufflé Coffee, Spongy Combination Pudding dan Coffee Pudding with Coconut Sauce (24/9). 






Ada beberapa teknik yang akan mereka terima untuk membuat aneka puding ini. Seperti teknik pembuatan puding busa di resep spongy combination pudding.  Patricia, Kevin dan Septian, ketiga mahasiswa Pastry ini membuat adonan puding busa dengan dua variasi rasa yakni stroberi dan jeruk.









Karena dinamakan Combination Pudding, puding ini dipadupadankan dengan cake yang berjenis Sponge Cake. Patricia kebagian untuk membuat cakenya sebagai bottom pudingnya. lalu Irma dan Septian mempersiapkan adonan puding busanya. Ketika cake matang, kemudian adonan puding busa dituang di atasnya serta irisan buah segar. didiamkan terlebih dahulu hingga puding mengeras.










Berbeda lagi dengan mahasiswa yang membuat produk Soufflé Coffee Pudding. Sherina, Sayyid, Axcel dan Faza, mereka membuat puding panas ini dibimbing oleh Chef Vivi untuk pencampuran adonan telur dengan kocokan agar adonan tidak bantat saat di panggang dalam oven.










Para Mahasiswa yang sudah mengabdikan diri selama tiga triwulan lamanya ini selalu memberikan kreatifitas terbaiknya. Setiap mereka menerima materi praktik dari dosen pengajarnya akan dikerjakan dengan baik sesuai intruksi pengajar, seperti yang kini mereka laksanakan.
Setelah semua puding mengeras dan matang, mereka tidak lupa untuk menghias pudingnya dengan bahan lainnya. tampilan puding yang sudah Moderen ini menjadi semakin menarik dan cantik. *Slv

Komentar