Spaghetti Chicken Steak With Mushroom Sauce ala Mahasiswa Tristar Institut Surabaya




Spaghetti Chicken Steak With Mushroom Sauce







          Spaghetti merupakan hidangan khas italia yang berbahan dasar pasta berbentuk seperti lidi panjang. hidangan ini sering disajikan direstoran maupun kafe yang mengambil pangsa pasar anak muda. mulai dari dimasak dengan saus bolognaise sampai carbonara menjadi rasa favorit bagi pecinta spaghetti. berbeda dengan spaghetti yang dibuat oleh Andre Imanuel Hendrata, salah satu mahasiswa kuliner tristar institut surabaya. spaghetti dimasak sedemikian rupa kemudian disiram dengan gurihnya saus jamur, membuat spaghetti memiliki cita rasa yang berberbeda dari biasanya. yuk simak resepnya berikut ini.
 
 Spaghetti Chicken Steak With Mushroom Sauce




 

Bahan:
Pasta Spageti 150 gram, rebus
Fillet ayam 150 gram
Kembang kol 60 gram, potong per kuntum, rebus
Wortel 60 gram, potong gardinier, rebus
Buncis 60 gram, potong 5 cm, rebus
Bawang putih 3 siung, cincang halus
Minyak zaitun 3 sendok makan
Thyme ¼ sendok teh
Oregano ¼ sendok teh
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Merica ¼ sendok teh
Minyak goreng 50 ml untuk menumis
Peterseli secukupnya, cincang halus

Saus jamur:
Jamur kancing kaleng 30 gram, iris tipis
Demiglace sauce siap pakai 300 ml
Bawang Bombay ¼ buah, cincang kasar
Bawang putih 2 siung, cincang halus
Saus tomat 2 sendok makan
Thyme ¼ sendok teh
Oregano ¼ sendok teh
Maizena 1 sendok makan, larutan dengan sedikit air
Minyak goreng 3 sendok makan untuk menumis

Cara membuat:
1.      Lumuri ayam dengan minyak zaitun, garam dan merica. Diamkan Selama 15 menit. Sisihkan.
2.      Panaskan wajan anti lengket, panggang ayam hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat dan sisihkan.
3.      Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan rebusan spageti, thyme, oregano, garam, merica dan gula. Aduk rata. Angkat dan sisihkan.
4.      Panaskan 3 sendok makan. masukan kembangn kol, wortel, buncis, garam dan merica. Aduk rata. Angkat dan sisihkan.
5.      Saus jamur: panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum. Tambahkan saus tomat, thyme, oregano, gula dan garam. Aduk rata.
6.      Tuang demiglace sauce siap pakai dan larutan maizena. Aduk hingga mengental. Masukkan jamur. Aduk rata dan angkat. sisihkan.
7.      Tata spageti dalam piring saji, letakkan ayam panggang dan sayuran diatasnya. Siram dengan saus jamur dan hias cincangan peterseli diatasnya. sajikan

Untuk 2 porsi

Komentar